Seiring dengan perkembangan sektor hukum di Indonesia, diperlukan berbagai sumber daya yang eligible dan mampu bersaing di era industri saat ini. Dengan adanya kebutuhan ini, ET-Asia berkolaborasi dengan Perhimpunan Advokat Indonesia (PERADI) dan President University mengadakan Program Pendidikan Khusus Profesi Advokat (PKPA) selaras dengan amanat Undang-Undang Nomor 18 Tahun 2003 tentang Advokat sebagai program pendidikan khusus lanjutan yang akan memberikan bekal kepada para peserta mengenai keterampilan dan keahlian hukum yang diperlukan oleh para calon advokat dalam melaksanakan kegaiatan praktik secara efektif, profesional dan memenuhi kualifikasi sebagai peserta Ujian Profesi Advokat untuk tahap berikutnya.
Countdown
Jadwal
Rundown Program
TEACHERS
Meet The Experts
register
Testimoni Peserta Program PKPA
Saya mengikuti program PKPA (Pendidikan Khusus Profesi Advokat) Batch 1 tahun 2022 yang dilakukan secara online. Saat itu, menurut saya, programnya menghadirkan pembicara yang sangat ahli di bidangnya dan mampu membuat suasana kelas Zoom tidak bosan. Kelasnya juga interaktif dan peserta selalu diberikan kesempatan dalam bertanya.
Setelah saya ikuti program PKPA, saya juga ikut UPA (Ujian Profesi Advokat) tahun 2022 dilakukan secara onsite. Menurut saya pengarahan panitia sangat bagus karena bisa membuat proses pemberkasan jelas, terlebih ketika pelaksanaan ujian yang berlangsung tertib dan kondusif sehingga peserta mampu konsentrasi demi pengisian jawaban terbaik. Saya yakin PKPA batch selanjutnya justru akan lebih baik dari tahun sebelumnya. Terimakasih ET-Asia, dan sukses selalu!
IDR
5,000,000
REGISTRATION
- 1. Sertifikat PKPA
- 2. Softcopy Materi Ajar
- 3. Akses Rekaman 30 Hari
- 4. Voucher Seluruh Kelas ET-Asia Sebesar Rp1,000,000
- 5. Terdaftar sebagai Anggota Membership RUBY Selama Bulan Februari 2023
- 6. Dapatkan diskon 10% dengan mendaftar program Practitioners on Stage: Essentials Step for Escalate Your Career as An Aspiring Lawyer.
register
Cara Mendaftar Program PKPA Batch II
Syarat Mengikuti Program PKPA
- Para calon peserta dapat mengisi formulir pendaftaran yang dapat diaksesi melalui (website/instagram)
- Menyerahkan 2 (dua) lembar fotocopy KTP yang masih berlaku
- Menyerahkan 1 (satu) lembar ijazah sarjana yang berlatar belakang pendidikan tinggi hukum yang telah dilegalisir
- Menyerahkan 2 (dua) lembar foto berwarna biru ukuran 4×6
- Membayar biaya PKPA yang telah ditetapkan, serta mengirimkan bukti bayar.
- Sekurang-kurangnya hadir dalam sesi PKPA sebanyak 80% (delapan puluh persen) untuk berhak mendapatkan sertifikat PKPA
Bebas Biaya Pendaftaran untuk Umum dan Alumni President University!
Admission Process:
- Silahkan mengunduh formulir pendaftaran di https://bit.ly/Form-PKPA2. Mohon untuk menyiapkan bentuk softcopy dan hardcopy formulir dengan bertanda tangan basah
- Lengkapi dokumen persyaratan dalam bentuk pdf dan hardcopy. Persyaratan berupa: Fotocopy KTP (2 Lembar), Fotocopy Ijazah terakhir/Surat Keterangan Lulus (Hukum) yang telah dilegalisir (1 Lembar), pas foto 4×6 (2 Lembar)
- Jika formulir pendaftaran, bukti pembayaran serta dokumen sudah terverifikasi lakukan pengiriman dokumen hardcopy ke alamat:
TakaTrans, Jl. Maulana Hasanudin Gg. H. Mirun No.57-58, RT.003/RW.007, Poris Jaya, Kec. Batuceper, Kota Tangerang, Banten 15122 (Seberang SuperIndo Poris)
UP: Refli (0813 1098 2146)